Skip to main content

HARAP DISENTOR!

Entah sudah yang keberapa kalinya ketika aku masuk ke WC itu ada saja kotoran yang belum disentor alias disiram. Perasaan, itu bukanlah WC umum, melainkan WC yang dikhususkan untuk manusia-manusia dengan tingkat pendidikan yang terbilang tinggi di negeri ini. Hihihiy....

Habis pakai disentor yah!

Bukannya lagi ngumpat-ngumpat nih, cuman heran saja. Apa sih susahnya nyentor kotoran sendiri? Apalagi airnya melimpah. Dan gayungnya juga belum lenyap kok :) Serius! Gayungnya masih ada. Ada gambar kartun yang lucu-lucu pula. Pokoknya manis dech gayungnya ;)

Sekali lagi, entah yang keberapa kalinya aku menyentor kotoran orang lain. Ndak apa-apa kok. Sungguh! Apalagi sakit hati.... Gak sama sekali. #koprol sambil minum kopi

Jujur saja, saya itu orang yang sangat risih ketika ada kotoran yang belum disentor di WC. Ada memang beberapa temanku yang ndak jadi masuk gara-gara masih ada kotoran yang tersisa. Jangan ditanya bau apa tidak. Apalagi pertanyaannya multiple choice. Please dech jangan....... Jawabannya cuman satu kok. WANGI! Mbuehehehe.....

Oh ya, ngomong-ngomong kalau kalian habis buang hajat, disentor yah! Kasihan pak penghulu.  #Jaka Sembung naik bebek... Gak nyambung Jek!

Nah, bagi kamu yang sering nemuin WC atau toilet yang seperti itu, berikut tips atau cara yang musti kamu lakukan dalam rangka menjaga kebersihan WC.

1. Sentor dengan segera. Ingat, jangan disentor pakai air liur kamu :P

2. Hubungi petugas yang bertanggung jawab dengan kebersihan WC itu. Ingat, petugasnya! Jangan kamu hubungi mantan kamu. Apalagi gebetan kamu. Ntar kamu dikira penjaga WC. #Jlebz jlebz jlebz

Minta tolong kepada petugas yang bertanggung jawab itu untuk membersihkan dengan segera. Setelah selesai, kasih tip pada petugas tersebut berupa nyanyian-nyanyian anak-anak.

3. Photo WC tersebut. Masukkan via medsos. Angkat dan viralkan masalah tersebut di medsos biar ramai. #lebay lebay lebayyyyy

Intinya, jika kamu nemuin WC kotor seperti itu, JANGAN DIHINDARI. Hadapi dengan gentleman/gentlegirl. Kenapa? Ya itung-itung untuk melatih jiwa kita dalam menghadapi kenyataan hidup. Kelihatannya mungkin sepele, tapi percayalah, tak ada hal yang sepele di dunia ini. Emangnya Tuhan menciptakan segala kondisi di dunia ini dengan main-main? Nggak bingit lah yaw! Hehehe.

Nb.

KEBERSIHAN PANGKAL KESEHATAN

KEBERSIHAN SEBAGIAN DARI IMAN

Popular posts from this blog

Dream of My Heart

Duhai dewiku yang lembut.... Dengarlah sapaan hatiku.... Masuklah engkau ke tungku asmaraku.... kan kubakar engkau dengan senyum cintaku...... ... ahhh..... Matamu yang sayu, bibirmu yang lembut mengguncang rinduku.... Hoooaaammmhhh……. Aku terbangun dari mimpiku.... Banyumas, 22 Agustus 2011 Dacho Darsono

MENANGGAPI MARAKNYA MINI MARKET

Kurang lebih 10 tahun yang lalu, saya bersama salah satu rekan kerja saya yang berprofesi sebagai guru membicarakan perihal peluang usaha yang sebenarnya masih terbentang luas di negeri ini. Berhubung kami tinggal di kampung, maka kamipun membicarakan peluang-peluang usaha yang bisa kami jalankan di kampung. Nah, waktu itu belum banyak mini market-mini market seperti saat ini. Kemudian timbul ide, kenapa tidak mendirikan mini market saja, bahkan kalau bisa super market? Apa bisa? Lha wong namanya juga ide... Maka dalam ide kami itupun tentu saja sangat bisa untuk mendirikan mini market. Pokok permasalahan awalnya adalah pada dana. Dari mana dananya? Nah lho.... Marilah kita berhitung dengan cara yang bodoh saja.... Hehehe... Misalkan dalam satu kampung ada 3.000 WARGA... lalu setiap warga "urunan" 1.000 rupiah saja, sudah berapa dana yang didapat? 3.000 x 1.000 = 3.000.000 TIGA JUTA RUPIAH Itu baru "urunan" seribuan ... Bagaimana jika 10.000? Tingal kalikan saja...

Supplier Marmer Berkualitas di Indonesia

Mempunyai tempat tinggal dan hunian mewah tentu menjadi idaman setiap orang, selain indah untuk dilihat juga terasa nyaman untuk ditinggali. mempercantik sebuah hunian banyak cara dilakukan oleh setiap orang. agar terlihat wah, biasanya digunakan beragam pernak pernik untuk menghias, seperti batu, keramik, bahkan marmer. Bicara mengenai Marmer, di Indonesia ada sebuah perusahaan bernama Fagetti yang merupakan perusahaan supplier marmer berkualitas yang sudah malang melintang diberbagai proyek besar di banyak kota di Indonesia. Supplier Marmer Berkualitas di Indonesia Sekilas Mengenai Fagetti Didirikan oleh Ferdinand Gumanti, satu-satunya orang di Asia yang menerima gelar "Master of Art Stone" oleh Antica Libera Corporazione Dell'Arte Della Pietra yang bergengsi di Italia, komitmen Fagetti adalah untuk memberikan yang terbaik kepada pelanggan, menyediakan peralatan dengan kualitas terbaik , manufaktur, bahan dan layanan batu. Di pabrik dan gudang seluas 23 hektar di Cibit