Monday, December 12, 2022

Lets Read, Tempatnya Membaca Online yang Menyenangkan

Hal-hal yang ingin kutahu ada di dalam buku, sahabat terbaik adalah orang yang akan memberikanku sebuah buku yang belum aku ketahui

- Abraham Lincoln

Dari kutipan Abraham Lincoln diatas kita bisa menyimpulkan bahwa membaca buku itu sangat penting sampai ada pepatah yang mengatakan "membaca adalah jendela dunia". ya itu memang benar, karena dengan membaca akan menambah wawasan pengetahuan kita, dari yang sebelumnya tidak kita ketahui menjadi tahu.



Mengingat pentingnya membaca, sudah seharusnya kebiasaan membaca diterapkan sejak kecil kepada anak-anak. Namun seiring berkembangnya teknologi seakan membuat minat baca anak-anak menjadi kurang. kehadiran gadget membuat anak-anak lebih tertarik bermain gadget dari pada membaca.

Kegiatan membaca sering sekali dicap sebagai kegiatan yang membosankan. padahal banyak manfaat yang bisa diperoleh dari aktivitas membaca yang sering dilakukan. maka dari itu diperlukan suatu perubahan yang bisa mengikuti perkembangan teknologi untuk tetap bisa menumbuhkan minat baca pada anak.

Lets Read menjadi solusi

Lets Read menjawab tantangan dalam menumbuhkan minat baca anak-anak diera teknologi. kebiasaan anak-anak sekarang yang lebih cenderung bermain gawai, dimanfaatkan oleh Lets Read sebagai peluang menumbuhkan minat baca pada anak-anak lewat membaca online. 

Membaca online tentu saja memerlukan smartphone atau gawai untuk mengaksesnya, disitulah Lets Read mengajak orang tua untuk memberikan edukasi kepada anak dengan membaca online melalui aplikasi Lets Read yang bisa diunduh melalui gawainya.




Mengenal Lets Read tempatnya membaca Online

Lets Read merupakan situs dan aplikasi membaca online. Lets Read membangun perpustakaan digital tersebut dengan komitmen untuk menumbuhkan budaya membaca pada anak-anak. melalui situs membaca online Lets Read menyatukan penulis, ilustrator, dan editor untuk menciptakan buku dengan kualitas tinggi. selain itu untuk mengatasi kelangkaan buku, Lets Read juga bekerja sama dengan organisasi masyarakat, pendidik, penerbit, dan universitas.

Beberapa Hal yang Lets Read Lakukan untuk Membangun Budaya Membaca
Let's Read memajukan keterampilan profesional dan peluang pembuat buku baru dan berpengalaman sehingga mereka dapat menumbuhkan pasar buku yang berkembang yang mendukung anak-anak, keluarga mereka, dan komunitas mereka.

Let's Read memelihara kebiasaan membaca yang memungkinkan anak-anak mencapai tonggak perkembangan penting, keluarga untuk berbagi cerita yang menegaskan budaya mereka, dan masyarakat untuk mendapatkan manfaat dari kontribusi semua anggota mereka.

Keseruan berpetualang lewat membaca

Lets Read dibuat oleh para profesional yang memahami kebutuhan bahan bacaan pada anak. pembuatan konsep cerita yang berkualitas tinggi mampu meningkatkan daya imajinasi anak-anak yang seolah ikut masuk dalam bacaan cerita. dengan imajinasi itulah anak-anak akan mendapatkan keseruan petualangan lewat membaca online. Mendapatkan keseruan berpetualang lewat membaca membuat anak-anak betah untuk terus membaca, dan menelusuri setiap buku bacaan yang disuguhkan.

Ketika Anda membuka situs atau aplikasi Lets Read, Anda akan disuguhkan dengan berbagai macam cerita bacaan seperti dogeng. Hal ini tentu saja sangat cocok untuk menjadi bacaan anak-anak. buku bacaan yang isinya menarik dengan bahasa yang bisa dipilih dari bahasa nasional hingga bahasa daerah sangat membantu anak-anak memahami isi bacaan. Ditambah lagi bacaan yang mengandung nilai-nilai berharga dapat membentuk karakter anak-anak agar bisa berkembang dengan baik. Kemudahan akses dengan basis teknologi juga bisa membuat membaca menjadi menyenangkan, sudah tidak ada kata lagi bahwa membaca itu sesuatu yang membosankan.

Akhir Kata

Masih berpikir bahwa membaca itu membosankan? dengan Lets Read persepsi membaca membosankan akan berubah menjadi membaca menyenangkan. jadi tunggu apalagi, segera unduh aplikasi Lets Read untuk mengedukasi budaya membaca pada anak-anak Anda.



Featured Post

Karakteristik Meeting Room yang Sesuai untuk Meeting

Karakteristik Meeting Room - Menjamurnya bisnis startup mendorong bermunculannya perusahaan pelayanan coworking space dan private space. Be...