Tuesday, April 21, 2015

Ssstt.... Apa alat musik yang kamu sukai?



Kalau ada musik, dunia menjadi berisik. Tapi kalau tak ada musik, dunia kurang asyik. Kurang lebih begitu penyampaian wa Haji Rhoma Irama pada salah satu lagunya yang berbicara tentang musik.

Untuk urusan musik, aku itu bisa dikatakan sebagai penikmat. Memang sih sedikit-sedikit bisa memainkan gitar, mulai dari kunci C,Am,Dm ke G ke C lagi. Begitu seterusnya sampai angkutan kota tiba. Mbuehehehe.

Selain bisa genjrang genjreng gitar seadanya, seruling adalah salah satu alat musik yang juga sedikit bisa aku mainkan. Sedari SMP aku memainkannya. Asyik juga. Main seruling sambil ngelihat pemandangan sungai Tajum. Apalagi kalau ada yang lagi mandi dan nyeberangin sungai. Perempuan lagi :)  Hay hay hay... Jadi inget masa-masa ABG dulu ;)

Nah, ketika aku bekerja, kebetulan ada organ di tempat kerjaku itu. Disana aku belajar sedikit demi sedikit. Ternyata sulit juga boy! Padahal ketika melihat Oom Purwacaraka main piano, kayaknya gampang banget tuh pianonya dimainin. Mungkin karena jariku jempol semua, akhirnya tuts-tuts organnya yang pada berlarian tuh. Sompret :)

Sayang seribu kali sayang. Ada gitar di rumah tapi rusak. Serulingnya aku wariskan sama keponakanku. Kebetulan keponakanku suka banget sama Cartoon Krishna. So, dia minta dibeliin seruling sama ibunya. Akhirnya, aku kasihkan seruling keramatku pada keponakanku. Lha kok keramat? Ya karena seruling itu aku beli waktu SMP dulu. Mari kita hitung berapa usia seruling itu. Aku lulus SMP tahun 4320 SM. Halah! Ngawur...............................................

Ya pokoknya usianya lebih dari 17 tahun. Ketahuan dech umur gue ;) Wkwkwkwwk.

Lalu bagaimana nasib organ ditempat kerjaku?

Ternyata organnya bernasib lebih tragis dari nasibnya Maria Mercedez. Organnya raib dicuri orang bersama puluhan komputer di laboratorium komputer di tempat kerjaku. Hu hu hu......

Bagaimana dengan kamu? Apa alat musik yang biasa kamu mainin?

Have a nice day :)

Featured Post

Karakteristik Meeting Room yang Sesuai untuk Meeting

Karakteristik Meeting Room - Menjamurnya bisnis startup mendorong bermunculannya perusahaan pelayanan coworking space dan private space. Be...